Rabu, 04 Februari 2009
masuk Taman Kanak-Kanak
akhirnya anakku yang bungsu diterima di Taman Kanak Kanak ST. Clara Surabaya di Kelompok A2 masuk siang hari. Mulai juga aku untuk mencicil uang pangkalnya sampai dengan bulan april 2009.semoga ini semua dapat terpenuhi. Lindungi pula anak kami Fabiola Tasya sehingga dia bisa mengikuti semua pelajaran sekolah.
Minggu, 01 Februari 2009
Uang sekolah
kemaren tgl 30 januari 2009 penentuan uang pangkal sekolah anakku yang bungsu untuk masuk Taman Kanak-Kanak, setelah ambil nomor antrian aku masuk untuk negosiasi, ternyata didalam ruangan aku disuguhkan beberapa paket pilihan untuk uang pangkal dan lain-lainnya dengan harga yang fantastis tapi bagaimana lagi salah satu paket harus aku ambil supaya anakku bisa bersekolah. Tapi ada hal lain yang meringankan adalah bisa dicicil pembayarannya hingga bulan april. Puji Tuhan satu tantangan telah dijalani tinggal satu tantangan lagi supaya anakku yang sulung masuk Sekolah Dasar.
Kamis, 29 Januari 2009
Senin, 26 Januari 2009
hari raya IMLEK
wah ramai sekali hari ini banyak yang bagi-bagi angpau, pokoknya pasti meriah, tapi akhir bulan ini jadi satu dengan masuk sekolah anak-anakku. ya absen dulu dech tahun ini mengadakan tradisi bagi-bagi angpau. khan nggak mesti harus tho...
Jumat, 23 Januari 2009
Januari Akhir
Sekarang bulan Januari taon 2009 dan sudah menyentuh minggu terakhir sebentar lagi memasuki bulan yg baru. Pada akhir bulan ini pengeluaran keluargaku cukup besar dimana anak-anakku mulai memasuki usia sekolah, yang sulung Vincentius Rio Jonathan memasuki Sekolah Dasar kelas 1 dan yang bungsu Fabiola Tasya Natalia memasuki Taman Kanak-kanak wuuiih.... berat juga ya ternyata dibutuhkan biaya sekolah yang sangat mahal, memang kalau mau kualitas ya harus ada dana. Sebagai orang tua aku sudah mempersiapkannya dengan menabung sedikit demi sedikit dan dengan bantuan Yesus Kristus aku bisa tetap semangat untuk mencari kekurangan biaya itu.Ternyata sekarang aku baru tahu bahwa tugas dan tanggung jawab sebagai orang tua sangat berat. Semoga Yesus Kristus tetap menyertaiku dalam berkarya dan berkeluarga. AMIEN..
Langganan:
Postingan (Atom)